Demi Kamseltibcarlantas, Satlantas Polres Karawang Konsisten dengan Patroli Simpatiknya


Karawang, Jabar, Tabloid NPP - Satuan Lalu Lintas Polres Karawang kembali lagi dengan konsistensi patroli simpatiknya yang humanis di sepanjang jalan raya wilayah hukum Polres Karawang.

Tentu saja patroli simpatik tersebut dalam rangka pencegahan pelanggaran lalu lintas dan laka lantas (kecelakaan lalu lintas) di Kabupaten Karawang.

Kendati demikian, masih banyak dijumpai oleh petugas Dikyasa pelanggaran-pelanggaran yang didominasi oleh kendaraan roda dua sebagai primadonanya.

Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono melalui Kasat Lantas Polres Karawang, AKP Laode Habibi Ade Jama memberikan arahan kepada Kanit Dikyasa, Iptu Ali Idrus, agar Unit Dikyasa bersikap relax (tenang) namun tetap tegas dan humanis ketika menegur para pelanggar tersebut.

"Tujuan kami adalah, supaya masyarakat tertib berlalu lintas dan memahami faktor-faktor safety riding", tegas Habibi cool.

"Petugas Unit Dikyasa tugasnya mengajak masyarakat untuk menumbuhkembangkan budaya tertib berlalu lintas", ajak Habibi.

"Karena, hal tersebut, untuk keselamatan para pengendara di jalan raya", tandasnya lagi.

Dijelaskan, edukasi ini bertujuan agar masyarakat mengerti betul apa itu keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas).

Seperti yang dilakukan oleh anggota Unit Dikyasa, Bripka Syarif Hidayat, menegur beberapa pelanggar dengan relax (tenang) namun tetap tegas dan humanis, ketika melaksanakan patroli simpatik.

Dengan harapan, bersama-sama kita jadikan Kabupaten Karawang menjadi "Karawang tertib lalu lintas".

Lebih jauh, Habibi mengajak, "yuk, sama-sama kita jaga Kamseltibcarlantas di Karawang".

"Sehingga masyarakatnya bisa berkendara dengan aman, lancar, tertib dan kondusif", pesan Perwira Polisi yang dikenal ramah ini. (alf)
Diberdayakan oleh Blogger.