Panglima Koarmada III Mengantikan Danlantamal IX Ambon



Sorong papua barat -tabloid npp
Panglima koarmada III Laksda TNI Dadi Hartanto M.Tr Hanla selaku inspektur upacara serah terima jabatan komandan Lantamal IX ambon di markas komando Armada III kota sorong.(selasa,04/08/2020).


Sesuai dengan surat perintah Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, kembali melakukan mutasi dan promosi terhadap ratusan Perwira Tinggi dan menengah dijajaran TNI. Baik AD, AL maupun AU, setidaknya 181 Perwira Tinggi TNI, termasuk Komandan Lantamal IX Ambon.

Mutasi tersebut dilakukan dalam rangka memenuhi kebutuhan organisasi, pembinaan karier, serta mengoptimalkan pelaksanaan tugas-tugas TNI yang semakin kompleks dan dinamis.

“Berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/588/VII/2020 tanggal 27 Juli 2020 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia, telah ditetapkan mutasi dan promosi jabatan 181 Perwira Tinggi (Pati) TNI terdiri dari 76 Pati jajaran TNI Angkatan Darat, 82 Pati jajaran TNI Angkatan Laut dan 23 Pati jajaran TNI Angkatan Udara,” 


Laksma TNI Budi Purwanto dari Komandan Lantamal IX Ambon, dimutasikan sebagai Waka Pushidrosal, menggantikan Laksma TNI Trismadi dari Waka Pushidrosal menjadi Staf Khusus Kasal.
Jabatan Komandan Lantamal yang ditinggalkan Laksma Budi selanjutnya ditempati Laksma TNI Eko Jokowiyono yang sebelumnya menjabat sebagai Karoren dan Org pada Settama Bakamla RI.

Laksma TNI Hanarko Djodi Pamungkas dari Danlantamal VI Makassar Koarmada II menjadi Karoren dan Org pada Settama Bakamla.

Laksma TNI Eko Murwanto dari Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Barat (Batam Provinsi Kepulauan Riau) Bakamla menjadi Staf Khusus Kasal dan Kolonel Laut (P) Hadi Pranoto dari Pamen Sahli Doktrin Sahli Kasal Bid. Straops menjadi Kepala Kantor Kamla Zona Maritim Barat (Batam Provinsi Kepulauan Riau),"terangnya".
(Timo)
Diberdayakan oleh Blogger.