Rakor Pemantapan Zikir & Doa Bersama Digelar Relawan Jokowi - MA


Palembang, Tabloid NPP - Kegiatan Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 75 mulai disusun Organisasi relawan Jokowi - MA.

Dengan agenda acara Zikir dan Doa Bersama Relawan Jokowi - MA mengambil tema "Doa Untuk Negeri" yang akan dilaksankan di Sekretariat DPW KAMIJO Sumsel pada tanggal 16 Agustus 2020 mendatang.

Dalam memantapkan giat tersebut, perwakilan gabungan organ relawan yang terdiri KAMIJO sumsel, RJB Indonesia Sumsel, SEKNAS Jokowi Sumsel, GARDA Jokowi Sumsel, SEDULUR Jokowi Sumsel, JANGKAR Jokowi Sumsel dan Lembaga Independen LIN Sumsel menggelar rapat di posko KAMIJO Seberang Ulu 1 Palembang. (10/07)

Menurut Bendahara Kamijo Erna Suryanti acara ini guna untuk mengajak masyarakat khususnya umat Muslim untuk berdoa memohon kepada Allah SWT agar Covid 19 segera berakhir.

”Kami berharap dengan doa Covid 19 dapat berakhir, ini langkah untuk bangsa Indonesia yang kami cintai ini,” ujar Yanti.

"Ini bukan kegiatan Politik, kegiatan ini murni untuk bangsa dan negara,” tegasnya.

Yanti menambahkan, ”hari ini kami perwakilan organ relawan melakukan rapat koordinasi (Rakor) guna pemantapan kegiatan tersebut, alhamdulillah berjalan lancar,” tutupnya.

Lasmira bendahara RJB Indonesia Sumsel mengatakan, ”Indonesia tengah menghadapi musibah covid 19, berbagai upaya pencegahan dan penanganan terus dilakukan pemerintah, perlu sinergitas dari kita selaku warga negara,” katanya.

"Untuk itu, memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 75, kami alumni relawan bersinergi untuk berzikir dan berdoa, semoga ini menjadi awal yang baik untuk bangsa Indonesia kedepan,” sambungnya. (tim)
Diberdayakan oleh Blogger.