Dandim 1802/Sorong Ikuti Rapat Koordinasi TIMPORA Di Kabupaten Sorong.


Sorong, Papua Barat, Tabloid NPP - Komanda Kodim 1802/Sorong Letkol Inf Budiman, S.E, M.I.Pol., M.M menghadirikan rapat Koordinasi Tim Penganwasan Orang Asing (TIMPORA) Kab. Sorong dalam rangka menindak lanjuti Surat Edaran dari Direktur Jendral Imigrasi, bertempat hotel Aquarius Jalan Nangka Kelurahan Malagusa Distrik Aimas Kabupaten  Sorong.(jumat,24/07/20)

Maksud dan tujuan diselenggarakannya kegiatan rapat TIMPORA ini adalah untuk penyamaan persepsi sebagai anggota TIMPORA dalam pengawasan kegiatan serta keberadaan orang asing, mendiskusikan hal-hal dan isu-isu terkini terkait kegiatan orang asing di satuan kerja masing-masing serta untuk menjalin silahturahmi diantara anggota TIMPORA Kabupaten Sorong.


Dalam kesempatan Dandim 1802/Sorong menyampaikan. Terkait dengan Tim Pora, kuncinya adalah 1, yaitu kita semua terikat terhadap tanggung jawab membela negara. Karakteristik situasi wilayah Papua memungkinkan masuknya Orang asing dengan cover berbagai macam, dimana hal tersebut telah beberapa kali ditemukan contohnya ada satu kasus Orang asing yang covernya sebagai Medis, tetapi saat diikuti dan telusuri ternyata tidak melakukan tugasnya saja, namun melakukan giat lain.

Akhir tahun ini kita perlu tenaga lebih ekstra, dihadapkan dengan fakta bahwa Otsus akan Habis dan meningkatnya eskalasi lainnya di wilayah. Terkait dengan Covid 19, memang adalah penyakit pencabut nyawa bagi orang yang rentan, dalam artian sangat rawan bagi orang-orang yang daya imunitasnya yang kurang. Sehingga perlu kepedulian semua pihak.


Adapun yang hadir dalam kegiatan sebagai. Letkol Arh Donny Indiawan. S.I.P (Kasi Intel Korem 181/PVT). Mayor Erwin (Satgas Pajajaran). Mayor Karno (Satgas Triton). Mayor Laut Wintala (Satgas Pajajaran). Iptu Abdul Azis SH (Kasat Intel Polres Sorong). Cun Sudiharto A. Md. im (Kepala seksi intelijen dan Penindakan Keimigrasian Kantor imigrasi kelas II TPI Sorong). Adri B Timban SH (Kakesbangpol Kab. Sorong). Dr. Salmon Samori, S.Sos, M.SE (Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP). Mateus Welerubun (Dinas Penanaman Modal dan PTSP). Edi Susanto (Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil).
(Timo/leo)
Diberdayakan oleh Blogger.